Example floating
Example floating
Berita

Upacara HUT ke-78 Bhayangkara, dan Prosesi Kenaikan Pangkat 41 Personel Polres Sumenep

1278
×

Upacara HUT ke-78 Bhayangkara, dan Prosesi Kenaikan Pangkat 41 Personel Polres Sumenep

Sebarkan artikel ini
Upacara HUT ke-78 Bhayangkara, dan Prosesi Kenaikan Pangkat 41 Personel Polres Sumenep
Kapolres Sumenep pimpin Upacara peringatan HUT ke-78 Bhayangkara
Example 468x60

Mediapribumi.id, Sumenep — Kepala Kepolisian Resor (Polres) Sumenep, AKBP Henri Noveri Noveri Santoso pimpin upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Bhayangkara, di Lapangan Mapolres setempat. Senin (01/07/2024).

Upacara tersebut berlangsung dengan khidmat dan meriah, karena Hari Bhayangkara merupakan hari istimewa bagi Polres Sumenep.

Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 Polres Sumenep, dilangsungkan dengan berbagai rentetan kegiatan kenjuaraan maupun festival yang sudah dilaksanakan pra HUT ke-78 Bhayangkara.

Pada kegiatan upacara ini, juga dilangsungkan dengan pemberian penghargaan kepada para personel berprestasi dan pemenang lomba Satuan Keamanan Lingkungan Masyarakat (Satkamling).

Termasuk didalamnya, dua personel Polres Sumenep mendapatkan hadiah umroh secara langsung dari Kapolres Sumenep. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan pengabdian mereka yang luar biasa dalam menjalankan tugas.

Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Noveri Santoso, mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel Polres Sumenep atas kerja keras dan dedikasinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Ia juga mengajak seluruh personel untuk terus meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugas.

“Polri Presisi Membangun Negeri Menuju Indonesia Emas, menjadi tema utama peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tahun ini. Tema ini menjadi pengingat bagi seluruh personel Polri untuk terus berbenah dan menjadi Polri yang presisi, prediktif, dan responsif dalam melayani masyarakat,” paparnya.

Upacara HUT ke-78 Bhayangkara, dan Prosesi Kenaikan Pangkat 41 Personel Polres Sumenep
Prosesi kenaikan pangkat personel Polres Sumenep

Dihari yang sama, Polres Sumenep turut menggelar upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Periode 1 Juli 2024 di Lapangan Apel Sanika Satyawada.

Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres Sumenep, AKBP Henri Noveri Santoso, S.H.,S.I.K.,M.M., dan dihadiri oleh Wakapolres, Pejabat Utama Polres, Kapolsek Jajaran, serta seluruh personel yang naik pangkat.

Sebanyak 41 personel Polres Sumenep mendapatkan kenaikan pangkat pada periode ini. Kenaikan pangkat ini merupakan penghargaan atas dedikasi dan kinerja mereka dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagai anggota Polri.

Dalam amanatnya, Kapolres Sumenep menyampaikan bahwa kenaikan pangkat ini bukan hanya hak, tetapi juga amanah yang harus dipertanggungjawabkan dengan sebaik-baiknya.

“Kenaikan pangkat ini harus dijadikan sebagai motivasi untuk meningkatkan kinerja dan profesionalisme dalam menjalankan tugas,” kata AKBP Henri.

Kapolres juga berpesan kepada personel yang naik pangkat, agar terus meningkatkan kemampuan dan pengetahuannya, serta selalu menjaga citra Polri di mata masyarakat.

“Polri harus menjadi pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat yang profesional dan humanis,” tuturnya.

Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat ini diakhiri dengan penanggalan pangkat lama dan pemasangan pangkat baru oleh Kapolres Sumenep kepada perwakilan personel yang naik pangkat.

Example 300250 Google News
Example 120x600

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *